• July 27, 2024

Pencetak Gol Terbanyak Italia Luigi Riva Meninggal Dunia

Pencetak gol terbanyak tim nasional Italia, Luigi “Gigi” Riva, telah meninggal di usia 79 tahun pada Senin (22/1) waktu setempat.

Riva sudah berada di rumah sakit di Sardinia karena mengalami serangan jantung pada pekan lalu.

Pemain yang dijuluki Rombo di Tuono atau yang berarti Gelegar Petir ini mencetak 35 gol dari 42 laga untuk tim Azzurri, di mana ia berhasil meraih gelar juara Piala Eropa 1968 dan mencapai final Piala Dunia dua tahun kemudian.

Baca juga: Gianni Infantino Kecam Pelaku Rasisme di Sepak Bola

Pada level klub, ia berhasil Riva berhasil memberikan satu-satunya gelar Scudetto untuk Cagliari pada 1970 silam.

Selain itu, ia juga termasuk dalam staf kepelatihan tim nasional Italia yang meraih gelar juara Piala Dunia pada 2006.

Gabriele Gravina, presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), mengatakan: “Saya terguncang dan berduka, sepak bola Italia berduka karena ikon nasional sejati telah meninggalkan kami.”

“Gigi Riva mewujudkan gagasan tentang manusia bebas dan pesepakbola luar biasa: kebanggaannya, kelasnya, dan rasa keadilannya menyatukan generasi dan membangkitkan semangat jutaan orang.”

“‘Rombo di Tuono’, karirnya yang luar biasa sebagai seorang atlet dan kemudian menjadi anggota staf terjalin dengan Azzurri, berkat dia kami memenangkan Euro 1968 dan Piala Dunia 2006.”

“Mereka, yang seperti saya, beruntung bisa mengenalnya, telah kehilangan seorang teman dan ikon hari ini”.

Riva menghabiskan sebagian besar kariernya bersama Cagliari, setelah lebih dulu membela Legnano.

Ia kemudian berhasil membawa Cagliari promosi ke Serie A dan berhasil membawa gelar juara liga pada musim 1969-70.

Selain menjadi pencetak gol terbanyak Cagliari dengan 207 gol, ia juga menjadi pencetak gol terbanyak Serie A tiga kali pada musim 1966-67, 1968-69, dan 1969-70.

Ia dua kali masuk ke jajaran tiga besar dalam ajang penghargaan Ballon d’Or, dengan menjadi runner up pada 1969, dan duduk di posisi ketiga pada 1970.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *