• July 27, 2024

Messi, Haaland, dan Ronaldo Masuk Nominasi FIFA FIFPRO World 11 2023

Lionel Messi, Erling Haaland, dan Cristiano Ronaldo masuk ke dalam nominasi FIFA FIFPRO World 11 2023, yang diumumkan pada Rabu (3/1) malam WIB.

Sebanyak lebih dari 28 ribu pesepak bola profesional memilih 11 pemain terbaik di tim terbaik.

Terdapat 23 pemain sepak bola pria dan wanita dengan suara terbanyak berdasarkan penampilan dari 19 Desember 2022 hingga 20 Agustus 2023 untuk pria dan 1 Agustus 2022 hingga 20 Agustus 2023 untuk nominasi wanita.

Baca juga: Pencetak Asis Terbanyak di Premier League

Manchester City yang memboyong piala sepanjang tahun ini, mewakilkan delapan pemainnya dalam nominasi pria. 

Selain Haaland yang menjadi mesin gol City, skuad asuhan Pep Guardiola ini juga diwakilkan oleh Ederson, John Stones, Kyle Walker, Rodri, Kevin De Bruyne, Ruben Dias, dan Bernardo Silva.

Hanya dua pemain Premier League lainnya yang masuk ke dalam daftar ini, yaitu kiper Aston Villa asal Argentina Emi Martinez, serta bek Liverpool Virgil van Dijk.

Inggris sendiri diwakilkan oleh empat pemain seperti Harry Kane, Walker, Stones, Jude Bellingham.

Baca juga: Wolves Tim yang Paling Dirugikan Wasit Premier League Musim Ini

Messi sendiri masuk ke dalam nominasi setelah membawa Argentina juara Piala Dunia 2022 lalu. Adapun Ronaldo saat ini bermain untuk klub Arab Saudi Al Nassr, setelah hengkang dari Manchester United pada Desember 2022.

Berikut daftar calon pemenang FIFA FIFPRO World 11 2023

Kiper

Thibaut Courtois (Real Madrid, Belgia)

Ederson (Manchester City, Brazil)

Emiliano Martinez (Aston Villa, Argentina)

Pemain Belakang

Ruben Dias (Manchester City, Portugal)

Virgil van Dijk (Liverpool, Belanda)

Eder Militao (Real Madrid, Brazil)

Antonio Rudiger (Real Madrid, Jerman)

John Stones (Manchester City, Inggris)

Kyle Walker (Manchester City, Inggris)

Baca juga: 10 Legenda Sepak Bola yang Pensiun di Tahun 2023

Pemain Tengah

Jude Bellingham (Borussia Dortmund/Real Madrid, Inggris)

Kevin De Bruyne (Manchester City, Belgia)

Ilkay Gundogan (Manchester City/Barcelona, Jerman)

Luka Modric (Real Madrid, Kroasia)

Rodri (Manchester City, Spanyol)

Bernardo Silva (Manchester City, Portugal)

Federico Valverde (Real Madrid, Uruguay)

Pemain Depan

Karim Benzema (Real Madrid/Al-Ittihad, Prancis)

Erling Haaland (Manchester City, Norwegia)

Harry Kane (Tottenham Hotspur/Bayern Munich, Inggris)

Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain, Prancis)

Lionel Messi (Paris Saint-Germain/Inter Miami, Argentina)

Cristiano Ronaldo (Al-Nassr, Portugal)

Vinicius Jr (Real Madrid, Brazil)

Berikut daftar calon pemenang FIFA FIFPRO World 11 2023 Wanita

Kiper

Mackenzie Arnold (West Ham United, Australia)

Mary Earps (Manchester United, Inggris)

Alyssa Naeher (Chicago Red Stars, Amerika Serikat)

Baca juga: Atlet Wanita Terkaya Sepanjang 2023

Pemain Belakang

Lucy Bronze (Barcelona, Inggris)

Olga Carmona (Real Madrid, Spanyol)

Alex Greenwood (Manchester City, Inggris)

Amanda Ilestedt (Paris Saint-Germain/Arsenal, Swedia)

Ashley Lawrence (Paris Saint-Germain/Chelsea, Kanada)

Maria Leon (Barcelona, Spanyol)

Irene Paredes (Barcelona, Spanyol)

Pemain Tengah

Aitana Bonmati (Barcelona, Spanyol)

Claudia Pina (Barcelona, Spanyol)

Fridolina Rolfo (Barcelona, Swedia)

Georgia Stanway (Bayern Munich, Inggris)

Ella Toone (Manchester United, Inggris)

Keira Walsh (Barcelona, Inggris)

Pemain Depan

Jennifer Hermoso (Pachuca/Tigres, Spanyol)

Lauren James (Chelsea, Inggris)

Sam Kerr (Chelsea, Australia)

Alex Morgan (San Diego Wave, Amerika Serikat)

Salma Paralluelo (Barcelona, Spanyol)

Alexandra Popp (Wolfsburg, Jerman)

Alessia Russo (Manchester United/Arsenal, Inggris)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *