• July 27, 2024
Kevin De Bruyne

Tergiur Gaji Tinggi, Kevin De Bruyne Tak Keberatan Main di Arab Saudi

Bintang Manchester City Kevin De Bruyne tidak menutup kemungkinan dirinya akan melanjutkan kariernya di Arab Saudi pada akhir kariernya di Premier League, apalagi dengan tawaran gaji selangit.

Gelandang serang asal Belgia tersebut saat ini memiliki satu tahun tersisa dalam kontraknya bersama City. Ia juga sudah berdiskusi dengan istrinya, Michelle, soal kepindahan ke Saudi, serta anak tertuanya yang sudah menanyakan kapan ia akan pindah dari Etihad Stadium.

“Saudi? Di usia saya, Anda harus terbuka terhadap segalanya,” kata wakil kapten City tersebut kepada Het Laatste Nieuws.

“Jika saya bermain di sana selama dua tahun, saya akan bisa mendapatkan banyak uang. Sebelumnya saya harus bermain sepak bola selama 15 tahun. Saya bahkan mungkin belum mencapai jumlah itu.”

“Maka Anda harus memikirkan apa artinya selanjutnya. Namun saat ini saya belum memikirkan hal itu.”

Baca juga:

“Bagi istri saya, petualangan eksotik tidak masalah. Saya harus memikirkan masa depan saya. Ini juga merupakan percakapan yang semakin sering kami lakukan sebagai sebuah keluarga. Kontrak saya masih tersisa satu tahun, jadi saya harus memikirkan apa yang mungkin terjadi.”

“Putra tertua saya sekarang berusia delapan tahun dan tidak tahu apa-apa selain Inggris. Dia juga menanyakan berapa lama saya akan bermain untuk City. Ketika saatnya tiba, kami harus menghadapinya dengan cara tertentu.”

De Bruyne telah menjalani karier gemilang bersama City, sejak kedatangannya dari Wolfsburg seharga 75 juta euro pada 2015 lalu. Ia berhasil menorehkan enam gelar Premier League, dua FA Cup, lima Carabao Cup, Champions League, dan Fifa Club World Cup. Ia menjadi pemain penting skuad asuhan Pep Guardiola tersebut dalam membangun serangan, yang membuatnya dua kali dinobatkan sebagai pemain terbaik Premier League untuk 2020 dan 2022.

Pada musim lalu, De Bruyne berhasil meraih gelar Premier League keempat secara beruntun bersama City, untuk pertama kalinya dalam sejarah liga Inggris. Setelah sebelumnya meraih treble pada 2023.

De Bruyne yang kini berusia 33 tahun, memiliki gaji sekitar 400 ribu pound per pekan, yang menjadikannya pemain dengan gaji tertinggi di Premier League. Jumlah tersebut berpotensi meningkat jika mendapatkan tawaran dari klub-klub Arab Saudi.

Seperti yang diketahui, banyak bintang sepak bola Eropa yang hijrah untuk bermain di beberapa klub top Saudi, seperti Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan Sadio Mané, lalu termasuk mantan rekan setim De Bruyne di City, ​​​​Riyad Mahrez.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *